Langsung ke konten utama

bahasa indonesia : PROPOSAL



A. PENGERTIAN PROPOSAL 

       Pengertian Proposal menurut KBBI (2002) adalah rencana yang dituangkan
dalam bentuk rancangan kerja, perencanaan secara sistematis, matang dan teliti
yang dibuat oleh peneliti sebelum melaksanakan penelitian, baik penelitian di
lapangan (field research) maupun penelitian di perpustakaan (library research).

     Proposal berasal dari bahasa inggris to propose yang artinya mengajukan dan secara sederhana proposal dapat diartikan sebagai bentuk pengajuan atau permohonan, penawaran baik itu berupa ide, gagasan, pemikiran maupun rencana kepada pihak lain untuk mendapatkan dukungan baik itu yang sifatnya izin, persetujuan, dana dan lain - lain. Proposal juga dapat diartikan sebagai sebuah tulisan yang dibuat oleh si penulis yang bertujuan untuk menjabarkan atau menjelaskan sebuah rencana dan tujuan suatu kegiatan kepada pembaca.

       Untuk mengetahui arti dari proposal, berikut saya sertakan pengertian proposal dari beberapa pandangan dari para ahli:
  • Hasnun Anwar (2004 : 73) proposal adalah : rencana yang disusun utnuk kegiatan tertentu.
  • Jay (2006 : 1) proposal adalah alat bantu manajemen standar agar menajemen dapat berfungsi secara efisien.
    
      B. TUJUAN PROPOSAL 

    Tujuan Proposal adalah memperoleh bantuan dana,memperoleh dukungan atau sponsor, dan memperoleh perizinan. Unsur-unsur proposal yaitu, nama/ judul kegiatan, pendahuluan,tujuan, waktu dan tempat, sasaran kegiatan, susunan panitia, anggaran, penutup, tanda tangan dan nama terang.


C. FUNGSI PROPOSAL

  1.      Fungsi proposal untuk melakukan penelitian yang berkenaan dengan agama, sosial, politik, ekonomi, budaya, dan sebagainya.
  2. Fungsi proposal untuk mendirikan usaha kecil, menengah, atau besar.
  3. Fungsi proposal untuk mengajukan tender dari lembaga-lembaga pemerintah atau swasta.
  4. Fungsi proposal untuk mengajukan kredit kepada bank.
  5. Fungsi proposal untuk mengadakan acara seminar, diskusi, pelatihan, dan sebagainya.

D. JENIS JENIS PROPOSAL

Secara umum proposal dibedakan menjadi 4 jenis yaitu:
  1. 1. Proposal Bisnis - proposal ini berkaitan dengan dunia usaha baik itu perseorangan maupun kelompok dan contoh dari proposal ini misalnya proposal pendirian usaha, proposal dalam bentuk kerjasama antar perusahaan.

  2. 2. Proposal Proyek - pada umumnya proposal proyek ini mengacu pada dunia kerja yang berisikan serangkaian rencana bisnis atau komersil misalnya proposal proyek pembangunan.

  3. 3. Proposal Penelitian - Jenis proposal ini lebih sering digunakan di bidang akademisi misalnya penelitian untuk pembuatan skripsi, tesis dan lainnya. isi dari proposal ini adalah pengajuan kegiatan penelitan.

  4. 4. Proposal Kegiatan - yaitu pengajuan rencana sebuah kegiatan bak itu bersifat individu maupun kelompok misalnya proposal kegiatan pentas seni budaya.
  5.    
F.  UNSUR- UNSUR PROPOSAL 





antara lain :
1.Nama kegiatan (Judul)
        Nama kegiatan/judul yang akan dilaksanakan tercermin dalam judul proposal.

2.Latar Belakang 
        Latar belakang proposal berisi pokok-pokok pemikiran dan alas an perlunya diadakan kegiatan tertentu.

3.Tujuan kegiatan 
       Penyusunan proposal harus merumuskan tujuan sedemikian rupa agar target yang akan dicapai dan nilai tambah yang diperoleh dapat dirasakan oleh pembaca proposal. Oleh karena itu, tujuan harus dijabarkan supaya tampak manfaatnya.

4.Tema
    Tema adalah hal yang mendasari kegiatan tersebut. 

5.Sasaran/peserta
     Penyusun proposal harus menetapkan secara tegas siapa yang akan dilibatkan dalam kegiatan tersebut.

6.Tempat dan waktu kegiatan
      Dalam proposal harus dituliskan secara jelas kapan dan dimana kegiatan akan dilaksanakan. 

7.Kepanitiaan
      Penyelenggara atau susunan panitia harus dicantumkan dalam proposal dan ditulis secara rinci. 

8.Rencana anggaran kegiatan
       Penulis proposal harus menyusun anggaran biaya yang logis dan realistis, serta memperhatikan keseimbangan antara pemasukan dan pengeluaran.

9.Penutup




      

    Succes for us 🙋   

Komentar

Postingan populer dari blog ini

DOUBLE BUBBLE MAPS

DOUBLE BUBBLE MAPS Define :   Double Bubble Map is a great way to organize your thoughts when you are comparing and contrasting two things. In the middle you put how the two objects are alike. On the sides you put how the objects are different.   We can compare and contrast a Books, People, Objects, Animals, Places,Music, Events, etc. Magnesium (Mg) Magnesium,   12 Mg Spectral lines of magnesium General properties Name,  symbol magnesium, Mg Pronunciation / m æ ɡ ˈ n iː z i ə m / mag- nee -zee-əm Appearance shiny grey solid Magnesium in the  periodic table Be ↑ Mg ↓ Ca sodium  ←  magnesium  →  aluminium Atomic number   ( Z ) 12 Group ,  block group 2 (alkaline earth metals) ,  s-block Period period 3 Element

Creat the lesson plans

LESSON PLAN Unit of Education: SMA 8 kota jambi Subject: Chemistry Class / Semester: XI / 2 Topics: Colloids Sub Topics: Colloidal Properties Time Allocation: 1 x 3 JP A. Core Competencies KI 1: Living and practicing the religious teachings it embraces KI 2: Living and practicing honest, disciplined, responsible, caring (polite, cooperative, tolerant, peaceful) behavior, courteous, responsive and pro-active and showing attitudes as part of the solution to problems in interacting effectively with the social and natural environment And in placing ourselves as a reflection of the nation in the association of the world. KI 3: Understand, apply, analyze factual, conceptual, procedural knowledge based on his knowledge of science, technology, arts, culture and humanities with the insights of humanity, nationality, state and civilization on the causes of phenomena and events, and apply procedural knowledge to the field Specific studies according to talent and interest to

ROHIS SMA 8 KOTA JAMBI ( EDISI PANTI ASUHAN )

assalamualaikum wr.wb LUAR BIASA!!!! ORCIS ALLAHUAKBAR!!! wahhh...  saya perkenalkan dulu ni sahabat rohis dari SMA 8 kota jambi yang biasa itu dipanggil dengan sebutan ORCIS . kami bukanlah kumpulan orang-orang yang luar biasa! tapi ingin menjadi luar biasa sebagai pemuda bangsa dan agama ini. kalau bukan pemuda siapa lagi ??  pantang bagi kami untuk menjadi orang biasa jika mampu menjadi orang luar biasa .!!!     kami bukanlah kumpulan orang soleh dan sholeha ,tapi kami adalah seorang AKTIVIS negara ini.  marilah saksikan ...........ORCIS  yang luar biasa insyaallahnya ! nah.. para sahabat setia pengunjung blog saya. kali ini saya akan berbagi kegiatan PROGRAM ORCIS pada bulan oktober 31 2015. yaitu dalam menjalin silaturahmi, berbagi kebahagian, berbagi rezeki , serta pergi untuk mengambil sebuah pelajaran !! dari kumpulan orang yang LUAR BIASA tabah dalam menerima cobaan dan tahan menginjak duri di dalam dirinya, inilah mereka orang luar biasa itu